Selasa, 27 Desember 2022 – 12:51 WIB
VIVA – Tidak terasa tahun 2022 akan segera berakhir dan siap digantikan dengan tahun baru yaitu 2023. Tahun ini olahraga Indonesia berhasil mencatatkan kesuksesan.
Prestasi manis itu dicatat kontingen Indonesia di SEA Games 2021 yang diundur ke 2022 akibat COVID-19.
Pada SEA Games kali ini ada cabang olahraga baru yang dipertandingkan yaitu xiangqi olahraga favorit Vietnam dan E-Sports.
Pada SEA Games 2022, Indonesia mengirimkan total 476 atlet. Namun, tidak semua cabang olahraga yang dipertandingkan diikuti oleh atlet Indonesia. Hanya 31 wakil nasional yang mengikuti 50 cabang olahraga yang dipertandingkan.
Tim bola voli putra Indonesia di SEA Games 2021
Namun, pemerintah mematok target tinggi bagi kontingen Indonesia dengan finis di posisi empat besar klasemen akhir SEA Games 2022 dan mampu meraih 79 medali emas.
Pemerintah melalui Menteri Olahraga berpedoman pada hasil SEA Games sebelumnya yang digelar di Filipina pada 2019 lalu.
Halaman selanjutnya
Saat itu, Indonesia menduduki peringkat keempat dengan 72 emas, 84 perak, dan 111 perunggu.